Spek dan harga Cross Andromeda A20. Cross Mobile membawa kejutan lagi kepada kita, kini mereka suguhkan Cross Andromeda A20, sebagai ponsel berbasis dual-SIM dengan spesifikasi yang pas dengan nominal harga yang ditawarkan.
Sejauh ini Cross telah luncurkan seri Andromeda seperti A10, Andromeda A7 Star, ABT juga Cross Andromeda A25, semua seri ini menarget segmen pasar menengah kebawah dengan harga lumayan terjangkau yakni Rp. 1 - 1.5 jutaan.
Jika bicara smartphone, wajarnya langsung bicara inci layarnya maka si A20 memiliki layar 5-inci gunakan teknologi LCD WVGA, dengan resolusi ngepas 480 x 800 piksel. Sedangkan teknologi touchscreen gunakan kapasitif multitouch hingga 5 point. Desainnya menarik, anda akan dapati tiga buah tombol utama terletak tepat dibawah layar.
Sedangkan pada prosessor, speed 1 Ghz disediakan dengan RAM 256MB, dan untuk ruang penyimpanan disediakan 4GB, namun jangan khawatir karena ada slot microSD tawarkan penyimpanan hingga 32GB.
Sistem operasi masih menggunakan Android 2.3 Gingerbread, tentu ini pilihan pintar mengingat besaran RAM pula kapasitas prosessor dimiliki maka akan ngeden jika gunakan ICS apalagi Jelly Bean.
Dan pada kamera, ada kamera bagian belakang beresolusi 3MP LED Flash, pula bagian depan yang hanya 1.3MP saja, untuk video chat.
Pada konektivitas, si Andromeda A20 hanya mendukung GPRS dan EDGE, di topang dengan keberadaan Wi-Fi sebagai alternatif internet lelet. Juga ada BlueTooth untuk aktivitas kirim data. Juga aplikasi peta: GPS.
Fitur tambahannya adalah yang umum didapati ponsel berbasis Android yakni Google Maps, Youtube, Google Search, Gmail, dan sebagainya.
Anda tertarik dengan Cross Andromeda A20 ini?
0 comments:
Post a Comment