Sunday, December 30, 2012

Hal Yang Perlu Diketahui Tentang Samsung Galaxy S4

Tidak diragukan lagi bahwa penjualan terbaik smartphone berbasis Android tahun 2012, dikuasai sepenuhnya oleh Samsung Galaxy S3. Dan ia merupakan satu-satunya ponsel Android yang mampu menjadi pesaing langsung dari iPhone, ia adalah Galaxy S3. Menjelang berakhirnya tahun 2012, persiapan untuk persaingan handset tahun depan tengah digodok, oleh karenanya adalah hal masuk akal jika kita sudah dijejali bertubi-tubi rumor akan dirilisnya penerus seri Galaxy S.

Samsung Galaxy S4
Dan rumor tersebut mengarah pada bulan April tahun depan plus spesifikasi dahsyat dari ponsel super yang ditunggu yakni Galaxy S4.

Dua bulan lalu, dilaporkan bahwa Samsung merencanakan untuk menyingkap keberadaan Samsung Galaxy S4 pada acara Mobile Globe Congress (MGC) 2013.

Disaat yang sama Samsung dianggap tidak akan mau menunda peluncuran pada MGC, namun begitu belum ada konfirmasi apakah S4 akan diluncurkan sebelum April tiba. Karena menurut beberapa sumber, ponsel ini masih dalam tahap prototype.

Lalu bagaimana penampakan Galaxy S4 nantinya? Katanya ia akan menawarkan evolusi dahsyat bagi dunia smartphone. Dan menurut seorang sumber, akan hadir dengan layar 5 inci dengan 1080p Amoled ditenagai sebuah prosessor quad-core, yang merupakan prosessor telah mendukung teknologi LTE.

Lebih lanjut, S4 akan memiliki kamera dengan resolusi mencengangkan yakni 13MP, dengan kamera depan 2.1 MP.  Semua spesifikasi itu sebenarnya telah ditemukan juga pada handset pesaing Samsung, juga pada Galaxy S3 tentu dengan kapasitas lebih rendah.

Samsung juga diduga akan merilis S4 pada awal tahun 2013, untuk dapat bersaing dengan iPhone 5S. Apple diduga sedang mempersiapkan peluncuran 5S awal tahun 2013, dan menurut tradisi seri S setiap iPhone umumnya adalah versi lebih baik, oleh karenanya Samsung dan Apple akan berjibaku habis-habisan sebagai pabrikan mana yang mampu menciptakan smartphone lebih unggul.

Kita tunggu saja!

0 comments:

Post a Comment