Beda dengan media penyimpanan external yang sudah biasa dipakai orang, produk yang satu ini dibuat supaya lebih siap menghadapi hal-hal tak terduga yang kerap mengancam keselamatan data kamu. Ya, Buffalo yang populer dengan seri miniStation Extreme (HD-PZU3) yang tampil lebih buas dengan koneksi USB 3.0 yang lebih gegas.
Buffalo Buffalo HD-PZU3 muncul dengan 2 permukaan berbeda: 1 sisi terkesan glossy dan sisi lainnya memakai material plastik khusus yang membuatnya mantap digenggam (rugged). Seperti sebutan extreme yang disandangnya, ia dilengkapi struktur penahan guncangan yang telah diuji sesuai standarmiliter sehingga lebih aman dibawa bepergian. Fitur bagian dalam pun diperkuat oleh penyandian data 256bit secara hardware agar tak sembarang orang bisa mengaksesnya.
Di samping ketangguhan fisik, Buffalo HD-PZU3 juga menawarkan kinerja yang melesat berbekal koneksi USB 3.0 (SuperSpeed) yang dimaksimalkan oleh TurboPC EX. Inilah aplikasi hasil penyempurnaan TurboPC dan TurbCopy khas Buffalo terdahulu. Tujuannya untuk membantu proses transfer data. Termasuk kecepatan dukungan aplikasi Buffalo Tools pun melengkapi kenyamanan pakai dalam urusan backup-restore sampai manajemen data. lewat berbagai kelengkapan dan keunggulan ini, Buffalo HD-PZU3 layak dipakai kamu yang tak mau berkompromi dengan resiko data penting kamu.
Harga Dan Spesifikasi Harddisk External Buffalo HD-PZU3 :
Kapasitas : 500GB-1TB
Interface : USB 3.0
Tombol Akses : Tidak Ada
Sistem Operasi Yang Didukung : Windows (XP/Vista/7), Mac OS X (10.5 ke atas)
Software Backup/Recovery : Buffalo Tools
Dimensi : 8,9x12,8x1,8 cm
Bobot : 218gr
Harga U$97/140
Kelebihan : kinerja cepat, kabel menyatu di badan, desain tangguh, ada dukungan software, garansi panjang.
Kelemahan : Harga agak Tinggi.
Harga Dan Spesifikasi Harddisk External Buffalo HD-PZU3
0 comments:
Post a Comment