Flashdisk Termahal Di Dunia - Pengertian Flasdisk : USB flash drive atau yang lebih kita kenal dengan sebutan flashdisk merupakan alat penyimpanan data berukuran kecil yang memiliki kapasitas besar. Flashdisk juga termasuk gadget portable yang bisa di bawa kemana mana. Ada banyak jenis dan merek flashdisk hingga ukuran kapasitas flashdisk. Harganya pun berbeda beda, dari yang murah meriah hingga harga yang fantastis!. Namun taukah anda kalau ada flashdisk berkapasitas 32GB dengan harga US$37.000?.
Flashdisk berukuran 32GB di toko toko komputer harganya berkisar 300-400 ribuan. Padahal masih sama sama alat penyimpanan data, tapi harganya kok sangat mahal ya, kalau harga 37 ribu dolar jika dirupiahkan harganya itu 333 juta rupiah!. kalau dibeliin flashdisk biasa bisa dapet berapa ribu ya?? gak bakalan keitung dah.
Oh ya flashdisk termahal ini dibuat perusahaan asal Swiss yaitu perusahaan perhiasan La Maison Shawish, penutup flashdisk ini dihiasi dengan batu permata dan batu berlian paling mahal serta batang flashdisk ini dilapisi dengan emas 24 karat. pantas saja mahal... hihihi
Bentuk flashdisk ini seperti jamur dan ada 3 pilihan warna yaitu merah, pink, dan hijau. Untuk yang warna merah, dihiasi dengan berlian putih dan batu rubi serta emas 24 karat dengan harga US$24.400.
Untuk yang warna pink, flashdisk ini dihiasi dengan safir merah muda dan berlian putih serta emas murni dengan Harga US$16.500.
Sedangkan yang paling mahal yaitu flashdisk berwarna hijau, dihiasi dengan emas putih, batu zamrud dan berlian putih yang dibendrol dengan harga US$37.000. Meskipun harga produk ini tak ternilai, namun semuanya tergantung pada batu dan bahan.
Anda tertarik???? saya juga sama! heheh
Flashdisk Termahal Di Dunia
Flashdisk Termahal Di Dunia
0 comments:
Post a Comment