Sharp SH 530 akan hadir untuk memeriahkan persaingan ponsel pintar, khususnya di tanah air, ponsel berbasis Android ini merupakan usaha pihak Sharp Jepang unjuk gigi di tahun 2012 ini.
Dan untuk spesifikasi Sharp SH 530 lumayan oke khususnya prosessor dual core berkekuatan 1GHz MTK MT6577, besaran layar 5 inc dengan resolusi 800x400 piksel, selain itu terdapat RAM 512MB, dan penyimpanan internal 1GB agak mengecewakan memang.
Lalu bagaimana dengan eksternal memory apakah disediakan pula slot microSD? Sejauh ini belum ada konfirmasi untuk itu. Namun menilik bahwa ponsel pintar ini di desain sebagai ponsel untuk konsumsi kekinian, tentunya keberadaan eksternal memory pastinya ada.
Untuk kamera akan anda dapati 5MP yang terletak dibagian belakang, bisa juga untuk rekam video, selain itu kamera bagian depan 1.3 mp untuk video call.
Fitur tambahan yang bisa juga di jadikan daya tarik ialah kemampuan Dual SIM, dan harganya diperkirakan sekitar Rp. 2.5 juta. Akan tetapi, meski spek dan harga sudah tersebar luas khususnya di blog-blog bertopik gadget, tanggal / waktu peluncuran handset ini belum tersedia.
0 comments:
Post a Comment