Lensa Kontak Pembaca Email dan SMS - Teknologi terbaru dari Sebuah lensa kontak yang terhubung ke Internet dapat membaca langsung surat elektronik dan pesan pendek atau SMS. Sebuah teknologi masa depan pengembangan prototipe lensa yang memungkinkan pengguna mengetahui informasi terbaru tanpa bantuan-tangan.
Para peneliti membuat lensa kontak yang tersemat sistem komputer dan mendemonstrasikan langsung alat itu untuk menguji keselamatan dan tidak berbahaya kepada mata pengguna serta tidak ada tanda-tanda efek samping.
Saat ini, perangkat lensa kontak hanya memiliki satu piksel tetapi para peneliti memiliki "konsep nyata" untuk memproduksi mulit-piksel atau sekitar ratusan piksel yang dapat menampilkan pesan surat elektronik dan pesan teks di depan mata.
Saat ini teknologi seperti itu hanya terlihat di film Science Fiction (Sci-Fi) seperti The Terminator dan Dr Who spin-off Torchwood. Lensa itu juga bisa mengecek glukosan dan laktak tubuh pengguna. Dalam film "In Torchwood", tokoh Gwen Cooper yang dimainkan aktris asal Wales Gwen Wyles bisa menerima informasi lewat kedua lensa kontak.
Kontak lensa itu dirancang oleh peneliti asal Universitas Washington dan Universitas Aalto dari Finlandia. Salah satu masalah utama peneliti adalah jarak minimal mata manusia dengan jarak minimal focal sekitar beberapa sentimeter sehingga setiap informasi yang diproyeksikan lensa akan terlihat buram.
Untuk mengatasi hal itu, para peneliti memasukkan satu set lensa Fresnel ke dalam perangkat. Lensa itu lebih tipis dan datar dari lensa besar konvensional dan digunakan untuk memfokuskan gambar yang diproyeksikan ke retina. Hasil penelitian itu diterbitkan dalam Journal of Micromechanics dan microengineering. Entah kapan teknologi ini akan dipasarkan pada masyarakat luas! Yang jelas teknologi ini masih dalam pengembangan para peneliti!
Lensa Kontak Pembaca Email dan SMS
0 comments:
Post a Comment