Thursday, December 20, 2012

Lenovo Umumkan Lenovo K860i Si Android Jelly Bean

Lenovo telah meramaikan pasar ponsel dengan model K860, dan dianggap ponsel bagus, kini nama yang sama datang kembali dengan seri lanjutan bernama Lenovo K860i yang merupakan versi lebih baik tentu dengan spesifikasi lebih keren pula.

Lagi-lagi Lenovo membatasi penjualan smartphone mereka hanya untuk pasar Cina, dan mereka telah mengumumkannya kemarin, Lenovo K860i akan tersedia pada bulan Desember 21 di pasar ponsel Cina.

Lenovo K860i

Spesifikasi Lenovo K860i

Jika diamati tidak ada perubahan signifikan pada versi baru ini, kecuali sejumlah perubahaan kecil dan Lenovo lebih menitik beratkan perubahan pada prosessor dan versi terbaru OS Android guna menaikan angka penjualan.

K860i akan beroperasi dengan sistem operasi Android Jelly Bean. Dan tenaga prosessor 1.6GHz Quad-Core Exynos, didukung dengan RAM sebesar 2GB.

Memori internal ponsel ini adalah 16GB dan kamu bisa meningkatkannya gunakan slot microSD eksternal.

Kamera tetap sama, namun kini berlayar 5 inci dengan resolusi 720p, sedangkan bagian belakang terdapat kamera berseolusi 8 Mp sedangkan dibagian depan 2 Mp terbilang bagus untuk video call.

Sedangkan pada area baterai tetap sama yakni Li-on dengan kapasitas 2250 mAh dan pastinya akan cukup menilai dengan kekuataan yang sama Lenovo K860 berperforma baik.

Meskipun Lenovo mengumumkan bahwa ponsel ini hanya untuk pasar Cina, namun mengingat versi sebelumnya ternyata dijual juga dipasar India dan Filipina, kemungkinan besar versi ini juga akan tempuh rute yang sama. Kita tunggu saja.

0 comments:

Post a Comment