Friday, August 24, 2012

OS BlackBerry 7.1.0.649 Dikabarkan Tidak Support AutoText

OS BlackBerry 7.1.0.649 dikabarkan tidak support AutoText. Minggu ini penuh dengan berita bocoran ponsel BB berbasis BlackBerry 7, kita disuguhi info bocoran hampir secara rutin. Umumnya fitur ditawarkan ialah memory ekstra, perubahan antarmuka pada pengganti aplikasi (app switcher), hingga menarik kesimpulan jelas bahwa update terbaru ini nantinya membawa segala kemajuan dibanding bocoran OS sebelumnya.

Namun begitu, OS 7.1.0.649 dikabarkan bermasalah dengan aktifitas menambahkan atau mengedit "AutoText" atau daftar "Word Substitution", sesuatu yang dianggap amat penting bagi banyak pengguna BlackBerry, termasuk anda. Bukan begitu?

AutoText merupakan fitur klasik BlackBerry yang memungkinkanmu menggunakan shortcuts saat mengetik dan pengkoreksi kata secara otomatis, sehingga menghasilkan hasil ketikan lebih produktif saat menggunakan BB.
BlackBerry OS 7.1.0.649
Namun nampaknya hal itu tidak berfungsi pada versi OS 7 ini, setelah menekan "Add" atau "Edit" dalam layar "Word Substitution" tidak membawa hasil apapun. Akan tetapi, kita berharap bahwa isu atau masalah ini akan diperbaiki setelah versi OS 7.1 resmi diluncurkan.

0 comments:

Post a Comment