Saturday, January 5, 2013

Microsoft Surface Pro Akan Dirilis Tanggal 26 Atau 29 Januari?

Dua model perangkat tablet yang Microsoft umumkan Juni lalu, sejauh ini hanya Microsoft yang menjual Surface RT. Tidak mengapa dan boleh saja, namun jikalau kamu ingin menjalankan aplikasi Windows pada tablet Microsoft kamu, maka harus gunakan Surface Pro. Sayangnya tablet model ini belum tersedia.

Surface Pro
Namun begitu, bulan depan keadaan mungkin berubah. Lagipula, Microsoft telah berjanji akan mulai mengemas Surface Pro pada 90 ari setelah model RT. Dan model RT dirilis 26 Oktober, maka secara logis rilis model Surface Pro akan jatuh tanggal 26 Januari. Iyakan?

Jika begitu pada tanggal itulah Surface Pro akan didagangkan di toko-toko Microsoft di Amerika sana. Situs CNET berhasil mendapatkan informasi dari sales mereka dan memastikan bahwa tanggal 26 Januari merupakan tanggal rilis Surface Pro.

Namun dilain pihak, Softpedia mendapatkan info dari sumber kampus Redmond bahwa tanggal peluncuran adalah 3 hari lebih lambat yakni 29 Januari. Jika begitu janji Microsoft tidak tepat, namun telat 3 hari tidaklah mengaa. Namun begitu, orang Amerika baru bisa membelinya 1 hari kemudian yakni tanggal 30 Januari, karena sumber ini menyatakan bahwa tanggal 29 merupakan hari penyingkapannya. Namun hal itu bukannya telah terjadi pada Juni lalu?

Entahlah siapa yang benar, tapi besar kemudian Microsoft akan merilisnya bulan ini entah pertengahan atau akhir bulan.

Dan Surface Pro bisa dijadikan ajang tes bagi Microsoft untuk mencetak strategi bersaing di dunia perangkat tablet, karena Surface RT terbukti tidak mengesangkan, dan gagal dalam penjualan. Namun versi Pro di desain beroperasi dengan Windows penuh, yang mungkin akan menggebrak pasar tablet nantinya.

0 comments:

Post a Comment